QUICK WEDDING PREPARATION: INAYA & ARBIE

Kali ini Alunan Wedding Planner akan sedikit sharing soal bagimana persiapan pernikahan bisa dilangsungkan tanpa ribet. Dari client kami kak Inaya & kak Arbie yang berniat mengadakan syukuran Walimatul Ursy untuk saudara dan koleganya tetapi dengan jangka waktu 2 bulan persiapan. Impossible? Tidak karena ketika kita berpikir bisa maka semesta akan membukakan jalan, so keep positive thinking ya. Eh malah out of topic

Dengan persiapan waktu 2 bulan, yang menjadi prioritas kami pada saat itu adalah 5 hal yaitu; Susunan anggaran biaya, venue/gedung, manajemen undangan, desain-cetak undangan, dan catering. Alhamdulilah semua checklist tersebut dapat terhandle dengan baik. Oia pada saat itu antara Alunan Wedding Planner & mba inaya hanya berkomunikasi & koordinasi melalui whatsapp maupun email aja lho.. ini karena mba Inaya & mas Arbie keduanya bekerja di luar Yogyakarta (masih ada yang bilang enak ngurusin nikah tanpa wedding planner? yuk angkat tangan!)


SELURUH bersiapan berjalan lancar sampai pada suatu saat kami mendapatkan kabar bahwa pada hari yang sama gedung tersebut dipakai pada pagi harinya. Jeng-jeng!

Untuk memecahkan masalah tersebut pihak Alunan Wedding Planner menghubungi pemakai gedung pada pagi harinya dan melangsungkan diskusi singkat mengenai manajemen waktu dan juga kelengkapan. Alhamdulilah pada fase ini juga berjalan dengan lancar sampai kami bawa solusinya ke Technical meeting. 
Mempersiapkan pesta acara di malam hari tentunya tidak semudah mempersiapkan acara di siang hari. Salah satunya disebabkan pada malam hari akan banyak break yaitu break sholat ashar dan sholat maghrib, sehingga kami harus melakukan banyak penyesuaian dengan  hal tersebut.

Alhamdulilah setelah koordinasi intense dengan keluarga, acara dapat kami prepare dengan baik. Kami mulai setting dekorasi, catering dan tempat pada saat itu pukul 14.00 hingga pada akhirnya selesai pukul 18.15 WIB dan dilanjutkan dengan pemotretan bersama + kirab pengantin. 



Selama acara suasana berlangsung cair dan meriah, terimakasih kepada seluruh tim yang dapat membawa nuansa acara elegan. di tengah acara pun kami tidak lupa menyisipkan lempar hand bouquet dan flashmob untuk memecahkan kekakuan sekaligus sebagai tanda syukur seluruh rangkaian acara berjalan dengan lancar.


Oia satu moment lagi yang kebetulan dapat ditangkap oleh tim Alunan Wedding Planner, pada hari kak Inaya melangsungkan pernikahan ternyata bertepatan dengan hari wisuda sang adik lho. Jadi sekalian bersama-sama dipimpin oleh kak Inaya dan kak Arbie kami memberikan doa-doa terbaik dan memberikan ucapan selamat kepada sang adik. Semoga ilmunya bermanfaat ya mba.. Amin

Nah cukup simple bukan? Dengan didampingi wedding planner professional kamu ga perlu berpusing ria atau stress untuk mempersiapkan acara pernikahanmu. 


Akhir kata kami ucapkan terimakasih banyak kepada kak Inaya, kak Arbie dan keluarga besar telah memberikan kami amanah untuk mendampingi acara pernikahannya.

-Salam hangat dari Alunan Wedding Planner